Download Bahan Belajar Mapel EKONOMI untuk Calon Guru PPPK Lengkap

Modul Belajar Calon Guru P3K Bidang Studi Ekonomi Lengkap dengan Bahan Pendukung
Modul Ekonomi Guru P3K


Modul Belajar Calon Guru P3K Bidang Studi Ekonomi Lengkap dengan Bahan Pendukung


Daftar isi Bahan Belajar (silahkan klik link dibawah ini untuk langsung ke pembelajaran)

  1. Pembelajaran 1
  2. Pembelajaran 2
  3. Pembelajaran 3
  4. Pembelajaran 4
  5. Pembelajaran 5
  6. Pembelajaran 6
  7. Refleksi Pembelajaran Ekonomi
  8. Cara Download File


Modul belajar mandiri ini memberikan pengamalan belajar bagi calon guru PPPK dalam memahami teori dan konsep pembelajaran tentang Ekonomi.

Komponen-komponen di dalam modul belajar mandiri ini dikembangkan dengan tujuan agar calon guru PPPK dapat dengan mudah memahami materi esensial terkait Konsep Dasar Ekonomi Mikro, Konsep Dasar Ekonomi Makro, Ekonomi Internasional, Uang & Lembaga Keuangan, Konsep Manajemen, Badan Usaha & E-commerce serta Akuntansi , sekaligus meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi.



Bahan Belajar Konsep Dasar Ekonomi Mikro


Konsep Dasar Ekonomi Mikro merupakan salah satu materi yang harus Anda kuasai sebagai guru Ekonomi agar mampu menganalisis konsep dasar ekonomi, permintaan dan penawaran, pasar, perilaku konsumen, teori produksi dan biaya. 

Untuk mencapai kompetensi tersebut, Anda akan mempelajari materi konsep dasar ekonomi, permintaan dan penawaran, pasar, perilaku konsumen, teori produksi dan biaya dari bahan belajar mandiri yang telah disediakan, dan dapat Anda akses baik secara online maupun offline. 


Pembelajaran 1. Konsep Dasar Ekonomi Mikro


Ekonomi Mikro adalah cabang dari ilmu ekonomi yang mempelajari perilaku konsumen dan perusahaan serta penentuan harga-harga pasar dan kuantitas faktor input, barang, dan jasa yang diperjualbelikan.

Ekonomi mikro meneliti bagaimana berbagai keputusan dan perilaku tersebut mempengaruhi penawaran dan permintaan atas barang dan jasa, yang akan menentukan harga; dan bagaimana harga, pada gilirannya, menentukan penawaran dan permintaan barang dan jasa selanjutnya.

Permintaan adalah sejumlah barang yang dibeli atau diminta pada suatu harga dan waktu tertentu. Sedangkan Penawaran adalah banyak jumlah barang atau jasa yang ditawarkan pada berbagai tingkat harga dan waktu tertentu.

Pasar secara umum diartikan sebagai tempat penjual menawarkan barang atau jasa sesuai taksiran harga penjual serta pembeli mendapatkan barang atau jasa sesuai dengan taksiran harga pembeli.

Perilaku konsumen adalah sebuah kegiatan yang berkaitan erat dengan proses pembelian suatu barang atau jasa. Produksi adalah suatu proses mengubah bahan baku menjadi barang jadi atau menambah nilai suatu produk (barang dan jasa) agar dapat memenuhi kebutuhan masyarakat.

  1. Pembelajaran 1.  Konsep Ekonomi Mikro; Unduh
  2. Bahan Paparan 1; Unduh
  3. Video Pendukung Paparan 1; Unduh
  4. Bahan Paparan 2; Unduh
  5. Bahan Paparan 3; Unduh
  6. Bahan Paparan 4; Unduh
  7. Video Pendukung Paparan 4; Unduh



Bahan Belajar Konsep Dasar Ekonomi Makro


Konsep Dasar Ekonomi Makro merupakan salah satu materi yang harus Anda kuasai sebagai guru Ekonomi agar mampu menganalisis pendapatan nasional, APBN, APBD dan Pajak, Indeks Harga, Inflasi, Pengangguran dan Kebijakan Ekonomi serta Pembangunan dan Pertumbuhan Ekonomi. 

Untuk mencapai kompetensi tersebut, Anda akan mempelajari materi Pendapatan Nasional APBN, APBD dan Pajak Indeks Harga, Inflasi, Pengangguran, dan Kebijakan Ekonomi Pembangunan dan Pertumbuhan Ekonomi dari bahan belajar mandiri yang telah disediakan, dan dapat Anda akses baik secara online maupun offline. 


Pembelajaran 2. Konsep Dasar Ekonomi Makro


Pendapatan nasional adalah jumlah total pendapatan yang diterima oleh masyarakat suatu negara sebagai bentuk balas jasa berhubungan dengan proses produksi barang dan jasa. Faktor-faktor yang bisa memengaruhi pendapatan yaitu pemintaan dan penawaran agregat, konsumsi dan tabungan, serta investasi.

Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) adalah rencana keuangan tahunan pemerintah Indonesia yang disetujui oleh Dewan Perwakilan Rakyat.

APBD adalah salah satu rancangan keuangan tahunan daerah yang ditetapkan berdasarkan peraturan daerah tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah.

Pajak merupakan iuran atau pungutan wajib yang dibayarkan rakyat untuk negara dan akan digunakan untuk kepentingan pemerintah dan masyarakat umum.

Indeks harga merupakan suatu ukuran statistik untuk menyatakan perubahan- perubahan harga yang terjadi dari satu periode ke periode lainnya. Indeks harga biasa digunakan untuk mengetahui ukuran perubahan variabel.

Pertumbuhan ekonomi merupakan suatu ukuran kuantitatif yang menggambarkan perkembangan suatu perekonomian dalam suatu tahun tertentu apabila dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

  1. Pembelajaran 2.  Konsep Ekonomi Makro; Unduh
  2. Bahan Paparan 1; Unduh
  3. Video Pendukung Paparan 1; Unduh
  4. Bahan Paparan 2; Unduh
  5. Bahan Paparan 3; Unduh
  6. Bahan Paparan 4; Unduh



Bahan Belajar Ekonomi Internasional


Konsep Dasar Ekonomi Makro merupakan salah satu materi yang harus Anda kuasai sebagai guru Ekonomi agar mampu menganalisis konsep ekonomi internasional, kerjasama ekonomi internasional, perdagangan internasional serta menganalisis sistem dan neraca pembayaran internasional.

Untuk mencapai kompetensi tersebut, Anda akan mempelajari materi konsep ekonomi internasional, kerjasama ekonomi internasional, perdagangan internasional serta sistem dan neraca pembayaran internasional, dari bahan belajar mandiri yang telah disediakan, dan dapat Anda akses baik secara online maupun offline. 


Pembelajaran 3. Ekonomi Internasional


Pendapatan nasional adalah jumlah total pendapatan yang diterima oleh masyarakat suatu negara sebagai bentuk balas jasa berhubungan dengan proses produksi barang dan jasa.

Faktor-faktor yang bisa memengaruhi pendapatan yaitu pemintaan dan penawaran agregat, konsumsi dan tabungan, serta investasi.

Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) adalah rencana keuangan tahunan pemerintah Indonesia yang disetujui oleh Dewan Perwakilan Rakyat. 

APBD adalah salah satu rancangan keuangan tahunan daerah yang ditetapkan berdasarkan peraturan daerah tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah. 

Pajak merupakan iuran atau pungutan wajib yang dibayarkan rakyat untuk negara dan akan digunakan untuk kepentingan pemerintah dan masyarakat umum.

Indeks harga merupakan suatu ukuran statistik untuk menyatakan perubahan- perubahan harga yang terjadi dari satu periode ke periode lainnya. Indeks harga biasa digunakan untuk mengetahui ukuran perubahan variabel.

Pertumbuhan ekonomi merupakan suatu ukuran kuantitatif yang menggambarkan perkembangan suatu perekonomian dalam suatu tahun tertentu apabila dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

  1. Pembelajaran 3.  Ekonomi Internasional; Unduh
  2. Bahan Paparan 1. Unduh
  3. Bahan Paparan 2. Unduh
  4. Video Pendukung Paparan 2. Unduh
  5. Bahan Paparan 4. Unduh



Bahan Belajar Uang dan Lembaga Keuangan


Uang dan Lembaga Keuangan merupakan salah satu materi yang harus Anda kuasai sebagai guru Ekonomi agar mampu menganalisis fungsi dan nilai uang, lembaga keuangan, bank sentral serta otoritas jasa keuangan.

Untuk mencapai kompetensi tersebut, Anda akan mempelajari materi fungsi dan nilai uang, lembaga keuangan, bank sentral serta otoritas jasa keuangan, dari bahan belajar mandiri yang telah disediakan, dan dapat Anda akses baik secara online maupun offline. 


Pembelajaran 4. Uang dan Lembaga Keuangan


Uang adalah alat tukar yang memiliki standar pengukur nilai (satuan hitung) yang sah, yang dikeluarkan oleh pemerintah yang dapat berupa uang kartal, uang giral yang terdapat dalam rekening tabungan maupun deposito berjangka dan seluruh simpanan masyarakat yang ada di lembaga keuangan non bank.

Lembaga keuangan adalah badan usaha yang bergerak dibidng keuangan dengan tujuan menghimpun dan menyalurkan dana. 

Manfaat Lembga keuangan

  • Pengalihan Aset, 
  • Likuiditas, 
  • Lokasi Pendapatan, 
  • Transaksi. 


Lembaga keuangan bank adalah lembaga keuangan yang mempunyai kewenangan untuk meminjamkan uang, mengeluarkan uang kertas, atau membantu menyimpan uang masyarakat.

Lembaga Keuangan Bukan Bank adalah badan usaha yang melakukan kegiatan di bidang keuangan, secara langsung ataupun tidak langsung, menghimpun dana dari masyarakat dan menyalurkan kembali kepada masyarakat untuk kegiatan produktif.

Bank Indonesia merupakan lembaga negara yang independen, bebas dari campur tangan pemerintah atau pihak-pihak lainnya, kecuali untuk hal-hal yang secara tegas diatur dalam undang-undang tersebut. 

Menurut undang-undang itu juga, tujuan didirikannya Bank Indonesia adalah untuk mencapai kestabilan nilai rupiah.

Menurut Undang-undang Nomor 21 Tahun 2011 pasal 1 menyatakan bahwa Otoritas Jasa Keuangan, yang selanjutnya disingkat OJK, adalah lembaga yang independen dan bebas dari campur tangan pihak lain, yang mempunyai fungsi, tugas, dan wewenang  pengaturan, pengawasan, pemeriksaan, dan penyidikan sebagaimana dimaksud dalam Undang-undang ini.

  1. Pembelajaran 4.  Uang dan Lembaga Keuangan. Unduh
  2. Bahan Paparan 1. Unduh
  3. Bahan Paparan 2. Unduh
  4. Bahan Paparan 3. Unduh
  5. Bahan Paparan 4. Unduh
  6. Video Pendukung Paparan 4. Unduh



Bahan Belajar Konsep Manajemen, Badan Usaha dan E-Commerce


Konsep Manajemen, Badan Usaha dan E-Commerce merupakan salah satu materi yang harus Anda kuasai sebagai guru Ekonomi agar mampu menganalisis Fungsi, Prinsip, dan Sarana Manajemen,  Bentuk-Bentuk Badan Usaha, Perkoperasian, serta E-Commerce.

Untuk mencapai kompetensi tersebut, Anda akan mempelajari materi fungsi, prinsip dan sarana manajemen, bentuk-bentuk badan usaha, perkoperasian serta e-commerce dari bahan belajar mandiri yang telah disediakan, dan dapat Anda akses baik secara online maupun offline. 


Pembelajaran 5. Konsep Manajemen, Badan Usaha dan E-Commerce


Manajemen dikatakan sebagai ilmu karena manajemen dapat dipelajari dan tersusun atas bagian-bagian yang sistematis dalam rangka mencapai tujuan organisasi.

Jadi, manajemen sebagai ilmu merupakan akumulasi pengetahuan yang tersusun secara sistematis dan terorganisasi.

Fungsi manajemen diantaranya planning (perencanaan), organizing (pengorganisasian), actuating (penggerakan), directing (pengarahan), controlling (pengawasan).

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) adalah suatu kesatuan yuridis ekonomis yang seluruh atau sebagian modalnya dimiliki oleh negara melalui penyertaan secara langsung yang berasal dari kekayaan negara dengan tujuan untuk mencari keuntungan.

BUMD adalah perusahaan yang didirikan dan dimiliki oleh pemerintah daerah dengan modal sebagian besar atau seluruhnya dari pemerintah daerah yang aktivitasnya selalu berusaha memenuhi kebutuhan masyarakat.

Badan usaha milik swasta (BUMS) adalah badan usaha yang seluruh modalnya dimiki oleh swasta yang bertujuan untuk mencari laba

Koperasi memiliki banyak definisi menurut para ahli, dan dapat disimpulkan bahwa koperasi adalah suatu organisasi atau suatu badan usaha yang didirikan oleh seorang atau beberapa anggota untuk mencapai tujuan bersama dan untuk mencapai keuntungan bersama yang berdasarkan asas kekeluargaan.

E-commerce merupakan satu set dinamis teknologi, aplikasi, dan proses,  bisnis yang menghubungkan perusahaan, konsumen, dan komunitas tertentu melalui transaksi elektronik dan perdagangan barang, pelayanan, dan informasi yang dilakukan secara elektronik.

  1. Pembelajaran 5.  Konsep Manajemen, Badan Usaha dan E-Commerce. Unduh
  2. Bahan Paparan 1. Unduh
  3. Bahan Paparan 2. Unduh
  4. Bahan Paparan 3. Unduh
  5. Video Pendukung Paparan 3. Unduh
  6. Bahan Paparan 4. Unduh



Bahan Belajar Akuntansi


Akuntansi merupakan salah satu materi yang harus Anda kuasai sebagai guru bidang studi ekonomi agar mampu menganalisis Konsep Dasar Akuntansi,  menganalisis Persamaan Dasar Akuntansi, menganalisis Penyusunan Laporan Keuangan Perusahaan Jasa Melalui Pendekatan Siklus Akuntansi, dan menganalisis Penyusunan Laporan Keuangan Perusahaan Dagang Melalui Pendekatan Siklus Akuntansi.

Untuk mencapai kompetensi tersebut, Anda akan mempelajari materi konsep dasar akuntansi, persamaan dasar akuntansi, penyusunan laporan keuangan perusahaan jasa pendekatan siklus akuntansi, proses pelaporan keuangan perusahaan jasa dalam siklus akuntansi dan penyusunan laporan keuangan perusahaan dagang melalui pendekatan siklus akuntansi dari bahan belajar mandiri yang telah disediakan, dan dapat Anda akses baik secara online maupun offline. 


Pembelajaran 6. Akuntansi


Ditinjau dari sudut fungsi dan kegunaannya, akuntansi  dapat didefinisikan sebagai " aktivitas jasa yang berfungsi memberikan informasi kuantitatif mengenai kesatuan-kesatuan ekonomi terutama yang bersifat keuangan yang bermanfaat dalam pengambilan keputusan".

Sedangkan ditinjau dari sudut proses kegiatan, Akuntansi adalah seni mencatat, mengklasifikasi dan mengikhtisarkan transaksi-transaksi kejadian yang sekurang-kurangnya atau sebagaian bersifat keuangan dengan cara menginterpretasikan hasil-hasilnya. 

Secara garis besar akuntansi dibagi menjadi dua bidang, yaitu akuntansi keuangan dan akuntansi manajemen.

Secara rinci bidang-bidang spesialis dalam akuntansi, selain akuntansi keuangan dan akuntansi manajemen adalah Akuntansi Biaya ( Cost Accounting), Akuntansi Pemeriksaan (Auditing), Akuntansi Perpajakan (Taxation), Akuntansi Pemerintahan (Governmental Accounting), Akuntansi Anggaran (Budgeting), Sistem Akuntansi (Accounting System), dan Akuntansi Sosial (Social Accounting).

Laporan keuangan merupakan sebuah catatan informasi keuangan meliputi neraca, laporan rugi laba, laporan perubahan posisi keuangan, laporan aliran kas, catatan dan laporan lainnya yang terdapat pada suatu perusahaan harus memiliki karakteristik kualitatif yang  dapat dipahami, relevan, keandalan, dan dapat dibandingkan. 

Fungsi informasi akuntansi yang dapat diwujudkan dalam laporan keuangan digunakan oleh pihak-pihak yang membutuhkan atau yang berkepentingan dengan tingkat kepentingan yang berbeda, baik pihak internal perusahaan ataupun pihak eksternal perusahaan seperti investor, karyawan, kreditor, pelanggan, pemerintah dan masyarakat sebagai dasar untuk menilai dan membuat keputusan.

  1. Pembelajaran 6. Akuntansi. Unduh
  2. Bahan Paparan 1. Unduh
  3. Video Pendukung Paparan 1. Unduh
  4. Bahan Paparan 2. Unduh
  5. Video Pendukung Paparan 2. Unduh
  6. Bahan Paparan 3. Unduh
  7. Bahan Paparan 4. Unduh



Refleksi Pembelajaran Ekonomi


Kumpulan Bahan Pembelajaran Ekonomi


Berikut daftar tautan untuk mengunduh Bahan Pembelajaran :

  1. Modul Bahan Belajar Ekonomi 2021. Unduh


Media pendukung pembelajaran :

  1. PPT Ekonomi Pembelajaran 1 - 1. Unduh
  2. PPT Ekonomi Pembelajaran 1 - 2. Unduh
  3. PPT Ekonomi Pembelajaran 1 - 3. Unduh
  4. PPT Ekonomi Pembelajaran 1 - 4. Unduh
  5. PPT Ekonomi Pembelajaran 2 - 1. Unduh
  6. PPT Ekonomi Pembelajaran 2 - 2. Unduh
  7. PPT Ekonomi Pembelajaran 2 - 3. Unduh
  8. PPT Ekonomi Pembelajaran 2 - 4. Unduh
  9. PPT Ekonomi Pembelajaran 3 - 1. Unduh
  10. PPT Ekonomi Pembelajaran 3 - 2. Unduh
  11. PPT Ekonomi Pembelajaran 3 - 3. Unduh
  12. PPT Ekonomi Pembelajaran 3 - 4. Unduh
  13. PPT Ekonomi Pembelajaran 4 - 1. Unduh
  14. PPT Ekonomi Pembelajaran 4 - 3. Unduh
  15. PPT Ekonomi Pembelajaran 4 - 4. Unduh
  16. PPT Ekonomi Pembelajaran 5 - 1. Unduh
  17. PPT Ekonomi Pembelajaran 5 - 2. Unduh
  18. PPT Ekonomi Pembelajaran 5 - 3. Unduh
  19. PPT Ekonomi Pembelajaran 5 - 4. Unduh
  20. PPT Ekonomi Pembelajaran 6 - 1. Unduh
  21. PPT Ekonomi Pembelajaran 6 - 2. Unduh
  22. PPT Ekonomi Pembelajaran 6 - 3. Unduh
  23. PPT Ekonomi Pembelajaran 6 - 4. Unduh


Cara Download File


  1. Tunggu Sampai 100%
  2. Click Tombol Kl1k 2X Disini
  3. Click Tombol Go to Link
  4. Finish

Posting Komentar untuk "Download Bahan Belajar Mapel EKONOMI untuk Calon Guru PPPK Lengkap"